Discomfort required for your success
Menarik sekali wawancara Metro TV dengan Sir Richard Branson sebagai CEO Virgin Group semalam yang dipandu oleh Desy Anwar dalam acara yang sangat inspiratif dengan sponsor utama BNI. Dia mengatakan bahwa usaha dirintisnya sejak umur 15 tahun, putus sekolah dan tanpa beban tawaran pekerjaan, tanpa beban pacar apalagi beban menghidupi anak dan; istri, tak ada beban bayar cicilan rumah sehingga dia lebih bebas untuk jatuh bangun sekalipun. Dia juga menggambarkan awal berusaha tanpa modal, bahkan modal dari perhiasan yang dia atau ibunya dapat di jalanan terus diserahkan ke polisi tetapi tidak diambil yang punya lantas dijual hanya mendapat sedikit uang untuk usaha. Pada saat usaha dimulai segala sesuatunya serba tidak mapan, dan tak ada satupun Bank yang mau membiayai usaha yang belum mapan karena secara prosedural bank memang diperuntukan bagi usaha yang sudah mapan, ada NPWP, ijin usaha, tanda daftar perusahaan, tanah & gedung sebagai jaminan dan sebagainya. Akan tetapi sekarang,...